Membayangkan Surga

 Barang kali, ada surga di ujung dunia,

yang hangat seperti pelukanmu

saat aku tak bisa tidur, lepas

kubayangkan dunia


Barang kali, ada surga di ujung dunia

yang sejuk seperti doamu

kala kucium tangan dan kau usap

kepalaku sekali, sebelum beranjak


Barang kali, ada surga di ujung dunia

yang tenang seperti raut mukamu

saat pergi di Kamis pagi

setelah menyantap sekotak pepaya


Barang kali, rasanya tak asin

seperti rindu yang picu

derai air mata, yang

resap tanpa sengaja


Di kepala ada ribuan 'barang kali'

yang tak dipahami logika kecil

manusia di hadapan semesta,

dan kau salah satunya.


Kita mengeja kehidupan

seperti mengeja Qur'an

saat malam lepas magrib

atau pagi setelah subuh


Bisakah sekali lagi,

kau antar aku memahaminya?

seperti saat kau bawa aku

lahir ke dunia


November, 2022




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kala Itu, Cinta

Perjalanan Menuju Stasiun

Perjalanan Menuju Stasiun: Pintu Kedatangan